ISLAM AGAMA YANG MENGAJARKAN KASIH SAYANG
Islam adalah agama yang menganjurkan agar umat manusia saling berkasih sayang. Kasih sayang bisa menimbulkan kebaikan dan pahala bagi yang mengerjakannya.
Rosululloh ﷺ bersabda:
الرَّاحِمُونَ يَرْحَمُهُمْ الرَّحْمَنُ ارْحَمُوا مَنْ فِي الْأَرْضِ يَرْحَمْكُمْ مَنْ فِي السَّمَاءِ
"Orang-orang yang penyayang akan disayangi oleh ar-Rahman (Alloh), sayangilah makhluk di muka bumi, maka kalian akan disayangi oleh Dzat yang berada di langit."1
Bila agama ini menganjurkan sifat kasih sayang, lantas bagaimana mungkin kita tidak berusaha untuk bersifat kasih dan sayang ?
____________________
1. HR. Abu Dawud: 4941, at-Tirmidzi: 1924, Ahmad 2/160, al-Hakim 4/159, dll. Dishahihkan oleh al-Albani dalam ash-Shahihah no.925
{Referensi: Artikel: Yang Tidak Penyayang Tidak Disayang, Ust. Abu Aniisah Syahrul Fatwa, Majalah Al-Furqon No.138 Ed.1 Th.ke-13_1434H/ 2013M}
0 komentar :
Posting Komentar